Luwu Timur, Maccaritamedia.com, 7/3/2025 – Kabupaten Luwu Timur kembali diguncang gempa bumi tektonik pada Jumat sore, 7 Maret 2025.
Berdasarkan analisis Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), gempa ini berkekuatan 5,0 magnitudo dengan pusat gempa berada sekitar 20 kilometer barat laut Luwu Timur, pada kedalaman 10 kilometer.
Menurut salah satu warga, gempa terasa di tiga kecamatan, yaitu Malili, Mangkutana, dan Wasuponda.
Hingga saat ini, belum ada laporan jelas terkait kerusakan yang ditimbulkan akibat gempa tersebut.
Berdasarkan lokasi episenter dan kedalaman hiposenternya, gempa bumi ini tergolong gempa dangkal yang disebabkan oleh aktivitas Sesar Matano.
Hasil analisis mekanisme sumber menunjukkan bahwa gempa bumi ini memiliki mekanisme pergerakan geser atau strike-slip.
Hingga informasi ini diterbitkan, gempa susulan kembali terjadi pada malam hari sekitar pukul 22.00 WITA.
Masyarakat kini merasa waswas akan kemungkinan gempa susulan yang lebih besar.
“Saya kaget pak dengan kejadian ini, kami takut adanya gempa susulan yang lebih besar yang dapat merobohkan rumah kami dan membahayakan untuk nyawa kami, ” Ujar salah satu warga.
Meskipun tidak berpotensi tsunami, pemerintah mengimbau masyarakat untuk tetap tenang dan tidak mudah percaya pada informasi yang tidak dapat dipertanggungjawabkan. (red)